Saturday, 5 April 2014

Software Untuk Mematikan Komputer Dengan Suara

Software Untuk Mematikan Komputer Dengan Suara - Hari ini kita akan belajar bagaimana Mematikan Komputer Dengan Suara. Ingin tahu bagaimana caranya, berikut penjelasan lengkap cara mematikan komputer menggunakan suara dengan program.

Software ini bisa buat komputer sobat jadi aneh tapi nyata. Ya dengan jentikan jari atau tepukan tangan secara ajaib bisa Shutdown or Restart PC. Tidak perlu cara manual lagi, sobat bisa download programnya terlebih dahulu lalu menggunakannya untuk Mematikan Komputer Dengan Suara. Panduan lengkap langkah-langkah melakukannya adalah sebagai berikut!
  1. Download Sofware Sleep Moon
  2. Klik Sound Activation Console 
  3. Pada window Sound Activation Console, mulailah proses Normalisasi dengan mengklik “Start Normalization Process”
  4. Tunggu hingga proses mencapai 100%, usahakan meminimalisir suara disekitar omm Hingga indikator atas menjadi antara 0-10% 
  5. Lalu setting berapa persen tingkat kebisingan yang harus ditimbulkan untuk mengaktifkan perintah ‘disini di set 80%’ sobat bisa menggunakan tepukan tangan untuk mengeksekusi perintah mematikan komputer.
  6. Cek microfon apakah sudah aktif dengan menepukkan tangan, jika ada reaksi dari bar yang bergerak berarti microfon aktif, langsung saja Save Setting dan “Hide Console Interface”
  7. Kemudian kembali ke menu utama (Automatic Commands)
  8. Tentukan perintah yang ingin kita jalankan di "Select A Command to Perorm" disini saya memilih ShutDown Computer. Jadi ketika saya menepukkan tangan kembali maka suara yang kita save tadi akan menjalankan perintah untuk mematikan komputer.
  9. Minimize Aplikasi tapi jangan di Close, tepuk tangan sekali maka komputer sobat pun mati.
Sekarang sobat bisa mencobanya sendiri untuk Mematikan Komputer Dengan Suara. Semoga bisa bermanfaat bagi sobat semua. Selamat mencoba tutorial di atas.